Tag Archives: telur

Terungkap! 4 Alasan Telur Dijuluki ‘Raja Superfood’


Jakarta

Selain durian yang sering dianggap sebagai ‘raja buah’, rupanya ada telur yang dianggap sebagai ‘raja superfood’. Hal ini karena keistimewaan nutrisi yang dimiliki telur.

Telur merupakan salah satu makanan yang telah menjadi bagian dari kehidupan banyak orang. Bahkan, makanan ini sudah ada sejak dahulu kala dan terkenal menawarkan profil nutrisi yang hebat.

Telur kaya protein serta mengandung 13 vitamin dan mineral penting. Menurut para ahli yang disebut Times of India, 60% protein berkualitas tinggi dalam telur dapat ditemukan di bagian putih telurnya. Sedangkan, kuning telur mengandung sisanya, bersamaan dengan lemak sehat, vitamin, mineral, dan antioksidan penting.


Telur juga disebut sebagai ‘King of Superfood’ atau raja dari makanan super. Berikut alasannya, seperti dilansir dari Times of India (27/09/2024):

1. Nilai gizi telur

Ilustrasi telur ayam di wadahTelur mengandung nilai gizi melimpah yang baik untuk meningkatkan kesehatan. Foto: Pixabay/CrafterChef

Telur mengandung nutrisi beragam. Dalam tiap telur ukuran besar mengandung 24 kalori dengan 5 gram lemak, 6 gram protein, dan 9 asam amino esensial.

Telur juga kaya akan zat besi, fosfor, selenium, dan vitamin A, B12, B2, dan B5. Menurut ahli, makanan ini juga mengandung sekitar 169 miligram kolin yaitu nutrisi penting untuk kelancaran fungsi otak.

Dengan kandungan nutrisi seperti itu, mengonsumsi telur merupakan pilihan tepat untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian.

Rata-rata 2 butir telur mengandung 82% kebutuhan vitamin D harian, 50% kebutuhan folat harian, 25% kebutuhan riboflavin harian, dan 40% kebutuhan selenium harian.

2. Tinggi protein

telur ayamTentu di dalam telur terkandung protein dalam jumlah tinggi. Foto: iStock

Protein punya peran penting untuk kesehatan tubuh. Asupan protein yang cukup dapat membantu memperkuat dan memperbaiki otot dan jaringan.

Kandungan protein tinggi bisa ditemui dalam telur. Dalam satu butir telur terkandung 6,3 gram protein. Selain itu, telur mengandung 9 asam amino esensial yang bagus untuk pertumbuhan, pemulihan, dan pemeliharaan otot yang efektif.

Selain sebagai sumber protein, telur juga membantu meningkatkan kadar lipoprotein densitas tinggi (HDL) atau kolesterol ‘baik’ yang membantu mengurangi risiko penyakit jantung.

Alasan lain yang membuat telur disebut ‘Raja makanan super’ bisa dilihat pada halaman selanjutnya!

3. Sumber kolin terbaik

Kolin merupakan nutrisi penting yang dibuat di hati, tetapi banyak orang tidak menghasilkan cukup kolin untuk memenuhi kebutuhan harian. Namun, telur dapat membantu memenuhi kekurangan tersebut.

Telur adalah sumber kolin yang menyediakan lebih dari dua kali lipat jumlah kolin per 100 gram daripada makanan lain yang biasa dimakan.

Telur membantu fungsi sel dan memainkan peran penting dalam perkembangan otak dan sumsum tulang belakang selama kehamilan, perkembangan kognitif pada bayi, dan banyak lainnya.

4. Kaya omega-3 dan antioksidan

Diet telur rebusKonsumsi telur baik untuk kesehatan karena kandungan omega-3 hingga antioksidan di dalamnya. Foto: Getty Images/iStockphoto/fcafotodigital

Omega-3 merupakan asam lemak tak jenuh ganda dan merupakan keluarga ‘lemak esensial’ yang memainkan peran penting dalam tubuh.

Berdasarkan penelitian, satu porsi atau 2 butir telur menyediakan sekitar 180 miligram omega, yang mana 114 miligramnya merupakan jenis asam lemak omega-3. Kandungan ini mewakili antara 71-127% dari asupan yang diinginkan untuk orang dewasa.

Konsumsi telur dalam takaran yang tepat juga akan memberi manfaat antioksidan. Kandungan antioksidan, seperti lutein dan zeaxanthin berperan penting dalam mengurangi risiko penyakit mata tertentu, termasuk katarak dan degenerasi terkait usia.

(aqr/adr)



Sumber : food.detik.com

Viral Menu MBG Depok Pangsit Goreng-Kentang Rebus, Kepsek-Kepala SPPG Bilang Begini


Jakarta

Viral menu Makan Bergizi Gratis (MBG) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Mampang 1 Depok, Jawa Barat di media sosial. Dalam sejumlah pos, warganet menyorot pangsit goreng hingga kentang rebus pada foto menu tersebut.

Dalam foto yang beredar di media sosial, menu MBG tersebut di antaranya berisi potongan kentang rebus, irisan wortel, pangsit goreng, saus saset, dan jeruk.


Merespons menu MBG sekolahnya yang viral, kepala sekolah dan kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) serta Pemerintah Kota Depok angkat bicara.

Kepala SDN Mampang 1 Iwan Setiawan menjelaskan menu MBG viral tersebut bagian dari variasi menu dalam sepekan pertama pelaksanaan program di sekolahnya.

“Sudah satu minggu (program MBG) dari minggu kemarin itu, makanannya kan bervariasi. Ada nasi, ada karbo, ada protein, itu kan bervariasi. Nah, kebetulan hari ini, karbonya, nasinya diganti dengan kentang hari ini,” ujar Iwan kepada wartawan, Senin (6/10/2025), melansir detiknews.

Menurut Iwan, pangsit goreng tersebut berisi telur dan daging sebagai asupan protein. Di samping pangsit goreng, ada juga tahu goreng pada menu MBG hari itu.

Sejumlah warganet menyorot porsi MBG sebagai ‘sedikit’ dan ‘minimalis’. Iwan mengatakan menu MBG tersebut tidak sedikit dan sesuai dengan keinginan orang tua.

“Sebenarnya menunya nggak terlalu sedikit. Cuma karena melihatnya, kan orang tua itu punya keinginan, saya ingin makannya itu, yang begini-begini gitu ya, request,” tuturnya.

Iwan tak menampik sejumlah orang tua menyatakan menu MBG tersebut tidak sesuai dan menyatakannya di media sosial. Di sisi lain, ia mengatakan SPPG sudah memiliki standar sendiri untuk menentukan menu MBG.

“Cuma yang hari ini ada orang tua yang tidak sesuai dengan selera. Itu aja sih sebenarnya,” ucapnya.

“Tapi kan yang SPPG itu punya ahli gizi sendiri, standar sendiri bahwa hari ini itu dia makannya apa, hari ini makannya apa. Jadi yang posting orang tua itu, ya dia itu merasa, oh nggak sesuai dengan selera yang keinginannya itu,” kata Iwan.

Ia menyatakan siswanya tak protes soal menu MBG di sekolah tersebut.

“Dari pertama sampai kemarin hari Jumat itu menu bervariasi dan anak-anak senang sih sebenarnya kemarin. Anak-anak malah bilang, ‘Pak, jangan sampai berhenti nih makan’ dan bilang anak-anak menunya enak-enak itu kemarin,” ucapnya.

Kata Kepala SPPG

Kepala SPPG Dapur Mampang 1 Mustika menjelaskan, menu MBG viral tersebut disajikan lantaran banyak sampah makanan (food waste). Ia mengatakan, ada lima kantong berisi nasi dan sayur terbuang di minggu pertama MBG.

Untuk itu, Mustika mengatakan, tim SPPG merancang menu yang tak membuat siswa bosan.

“Kami memilih menggunakan menu itu karena berdasarkan hasil analisis ahli gizi beserta tim koki dan seluruh tim kami itu, ketika di minggu pertama hari ketiga, tepatnya di hari Rabu itu, banyak tersisa food waste atau sampah makanan,” ujar Mustika kepada wartawan, Selasa (7/10/2025), dikutup dari detiknews.

“Itu sampai lima kantong itu isinya nasi, sayur terbuang. Nah maka dari itu, kami di hari Kamis itu mencoba merancang menu kembali supaya anak itu tidak bosan,” jelasnya.

Mustika mengatakan pihaknya mengutamakan kandungan nutrisi dalam upaya inovasi dan pergantian menu. Di sisi lain, ia mengakui tampilan menu MBG jadi kurang menarik bagi anak.

“Kami tetap mengedepankan, kentang itu pengganti nasi sebagai karbohidrat. Kemudian wortel itu kan sayur, walaupun memang seperti ditampilkan itu sangat kurang menarik,” tuturnya.

“Kemudian pangsit yang kami kemas menjadi satu, padahal itu isinya ada telur ayam, daging, kemudian ada tahu dan daun bawang,” kata Mustika.

Ia menyatakan pihaknya juga bertemu para orang tua siswa, kepala sekolah, dan mitra terkait keluhan menu MBG ini. Dalam pertemuan tersebut, ia menyatakan pihaknya mengakui kesalahan tampilan menu MBG yang kurang menarik bagi anak tapi tetap memaksimalkan kandungan nutrisi MBG.

“Bahwasanya memang kesalahan kami pada tampilan menu itu kurang menarik. Namun, kami sudah ibaratnya di dalam ompreng itu sudah ada kandungan dari karbohidrat, terus protein, nabati, hewani, buah itu sudah masuk. Dan kemudian ada sayurnya,” tuturnya.

Kata Pemkot Depok

Wakil Wali Kota Depok Chandra Rahmansyah menyatakan pihaknya akan berkoordinasi dengan SPPG bersangkutan dalam kapasitas pemkot untuk mengawasi pelaksanaan MBG.

“Pastinya nanti kami akan berkoordinasi dengan SPPG. Pihak BGN untuk cek SPPG mana. Karena kebetulan kemarin setelah rapat dengan Mendagri, memang Pemda diberikan kewenangan ya, untuk membantu pengawasan terhadap SPPG-SPPG yang ada di wilayah masing-masing. Dan pengawasan terhadap berjalannya program MBG ini di wilayah,” ungkapnya, dikutip dari detiknews.

Sementara itu, Chandra meminta SPPG di wilayahnya menyediakan makanan yang memenuhi standar gizi untuk anak-anak.

“SPPG untuk benar-benar memberikan, menyediakan makanan yang bergizi gitu, memenuhi standar gizi untuk anak-anak di Kota Depok,” ucapnya.

(twu/nwk)



Sumber : www.detik.com

dari Inggris Kembali ke Habitat Aslinya di Bali



Gianyar

Salah satu satwa endemik Bali yang populasinya menyedihkan adalah burung perkici dada merah. Namun angin segar kini tengah berhembus.

Di Taman Safari Bali, kini ada tempat konservasi burung tersebut. Selain sebagai destinasi wisata edukasi, Taman Safari Indonesia bukanlah tempat yang sekadar rekreasi saja, tapi juga konservasi.

Meski burung perkici dada merah ini adalah burung endemik Bali, tapi keberadaannya di Bali sendiri sudah sangat sulit untuk ditemukan. Menurut Husbandry Manager Taman Safari Bali, Ayudis Husadhi, menjelaskan burung perkici dada merah yang ada di Lorikeet Breeding Center di Taman Safari Bali ini merupakan hasil transfer dari Paradise Park di Inggris.


“Burung perkici dada merah atau common name-nya Michelle Lorikeet atau dalam bahasa Bali ini dikenal dengan nama atat Bali. Burung ini dikenal sudah hampir tidak ada ya di alam, sudah hampir tidak ditemukan di alam,” ujar Ayudis di Bali, Sabtu (11/10/2025).

Melalui koneksi dengan World Parrot Trust, Taman Safari Bali akhirnya menemukan spesies endemik Bali itu di Paradise Park Inggris. Karena di Paradise Park itu populasi dari burung perkici dada merah ini sangat banyak.

Hingga akhirnya di bulan Juli 2025 lalu, sebanyak 10 pasang burung perkici dada merah ditransfer ke Taman Safari Bali untuk nantinya dikembalikan lagi ke alam Bali.

“Dan kabar baiknya sudah mulai ada yang bertelur, ya mudah-mudah dalam waktu dekat (bisa menetas),” jelas Ayudis.

Taman Safari Indonesia bukan sekadar tempat rekreasi tapi juga jadi tempat edukasi sekaligus tempat konservasiLorikeet Breeding Center di Taman Safari Bali. (Muhammad Lugas Pribady/detikcom)

Menurutnya, masa pengeraman telur burung perkici dada merah ini membutuhkan waktu sekitar 24 hingga 27 hari. Untuk saat ini Taman Safari Bali akan terlebih dahulu fokus untuk pengembangbiakan, sebelum nantinya burung-burung perkici dada merah ini dilepas liarkan ke alam.

“Untuk habitatnya masih kita cari berdasarkan referensi dan juga informasi-informasi yang kita terima itu di sekitar daerah Bedugul. Cuma memang sulit sekali melihat (burung perkici dada merah) ini di alam,” ucapnya.

Burung perkici ini sebetulnya memiliki banyak jenisnya dan tersebar di beberapa wilayah Indonesia. Namun, khusus untuk jenis perkici dada merah merupakan endemik dari Pulau Bali.

Sehingga pelestariannya di Taman Safari Bali ini menjadi sangat penting untuk mengembalikan lagi spesies satwa yang telah hilang dari alam asalnya.

Belum Ada Informasi Awal Tiba di Inggris

“Asal usul pertama kali burung (ada di Inggris) kita belum mendapatkan sejarahnya secara khusus, namun yang kita dapatkan ini adalah hasil pengembangbiakan. Jadi di Inggris itu ada banyak kebun binatang yang punya jenis ini, jadi ada di Paradise Park, di Chester Zoo, dan tempat lainnya,” ucap Kurator Satwa di Taman Safari Bali, Ari.

“Kebetulan saja Paradise Park yang jumlahnya sangat banyak dan mereka juga punya program untuk mengembalikan kembali burung ini ke habitat aslinya. Dan mereka tahu kalau di Bali jumlah burung ini sudah semakin sedikit,” lanjut Ari.

Serupa dengan program untuk burung endemik Bali lainnya yakni Jalak Bali. Burung perkici dada merah ini nantinya setelah populasi yang dianggap cukup akan dilepasliarkan kembali ke habitat aslinya.

(upd/wsw)



Sumber : travel.detik.com

Bali Tak Hanya Pantai, tapi Juga Tempat Lahirnya Hiu Bambu Langka!



Gianyar

Bali tak hanya terkenal dengan pantainya, tapi juga jadi tempat untuk berkembangnya satwa-satwa endemik Indonesia. Beberapa satwa endemik Indonesia sudah mulai terancam populasinya. Hal tersebut sangatlah menyedihkan untuk ekosistem di Indonesia.

Oleh karenanya sebagai lembaga konservasi, Taman Safari Indonesia Group mengembangkan variasi atraksi mereka di Taman Safari Bali yakni Marine Safari Bali (MSB).

Bukan sekadar jadi tempat rekreasi keluarga saja, tapi jauh lebih penting adalah tentang edukasi dan juga konservasi satwa-satwa yang sudah mulai terancam. Dibuka akhir tahun 2024 lalu, telah banyak berhasil di beberapa pemeliharaan satwa terancam.


Dengan pengelolaan yang baik dan terjaga, salah satu yang berhasil dikembangbiakkan adalah hiu bambu.

“Kita punya beberapa inisiatif penyelamatan jadi captive breeding adalah sesuatu yang kita lakukan sekarang. Kita bisa lihat sekarang telur dan anak hiu bambu, ini adalah salah satu program penyelamatan yang berhasil,” kata Operation Manager of MSB, Samuel Liu, beberapa waktu lalu di Bali.

“Salah satu yang sangat penting terutama untuk Indonesia adalah spesies endemik seperti hiu bambu ini. Jadi yang kita lakukan sekarang adalah upaya penyelamatan spesies tersebut dengan bantuan dari berbagai pihak juga,” lanjutnya.

Tempat captive breeding hiu bambu, hiu endemik Indonesia yang ada di Marine Safari Bali.Tempat captive breeding hiu bambu, hiu endemik Indonesia yang ada di Marine Safari Bali. (Taman Safari Indonesia)

Bagi pengunjung yang datang ke MSB dan ingin melihat bagaimana bentuk hiu bambu itu bisa dilihat di aquarium yang berada di zona The Ocean. Atau jika ingin melihat tentang pengembangbiakannya bisa dilihat di Educaiton and Conservation Center.

Education Manager of MSB and Taman Safari Bali, Muhammad Khoiri Habibullah, menjelaskan dari bentuk telur yang telah memiliki embrio hingga menetas itu membutuhkan waktu sekitar empat bulan.

Hiu bambu dewasa itu memiliki warna yang didominasi warna coklat. Uniknya ketika menetas, hiu bambu ini tidak berwarna coklat, melainkan berwarna hitam

“Jadi mereka akan menetas sekitar empat bulan dan ketika mereka menetas, dia akan menjadi kayak gini warna hitam dulu. Ini adalah salah satu captive breeding yang berhasil kita lakukan di Bali,” ungkap Khoiri.

“Jadi bamboo shark itu bisa menghasilkan telur ketika mereka sudah mencapai usai matang, tapi telur itu belum tentu punya embrionya,” lengkapnya.

(upd/ddn)



Sumber : travel.detik.com

Jajan Kue Balok Kekinian dan Tempat Nongkrong Asyik di Bandung

Bandung

Libur akhir pekan bisa traveler manfaatkan dengan ke Bandung. Kalian bisa coba jajan kue balok kekinian sambil asyik nongkrong minum kopi di daerah Antapani.

Siapa yang tidak tahu dengan cemilan khas Jawa Barat yaitu kue balok? Rasanya belum lengkap bila berada di Bandung tidak mencicipi cemilan ini.

Cemilan ini terbuat dari campuran tepung terigu, gula, telur, dan margarin. Kue balok ini memiliki tekstur yang agak kenyal.


Kue berbentuk persegi panjang dan tebal ini memiliki cita rasa manis dan enak dimakan ketika panas, karena lembut di mulut dan lumer di lidah.

Berlokasi di Jalan Subang No 43, Antapani Tengah, Kecamatan Antapani, Kota Bandung, Jawa Barat, ada Kue Balok Sikomo yang hadir dengan memberikan variasi rasa yang kekinian.

Tidak seperti kue balok pada umumnya yang hanya menyuguhkan dua varian rasa, yaitu rasa original dan coklat, di Kue Balok Sikomo ada berbagai macam topping yang disuguhkan.

Kue Balok Sikomo menghadirkan berbagai banyak varian rasa, mulai dari keju, coklat kacang, blueberry dan masih banyak lainnya. Tidak hanya kue balok, Sikomo ini juga menghadirkan varian minuman yang sangat kekinian, mulai dari kopi kemudian non kopi seperti milk shake, varian yakult dan masih banyak lagi.

Didukung dengan tempat yang unik dengan coffe bar yang berbentuk mobil, dan suasana yang nyaman, tempat ini asyik banget untuk dipakai berkumpul kawula muda.

“Kue balok ini sangat unik yah, banyak varian toping dan sangat murah hanya mulai dari tiga ribu saja,” tutur Rizki, salah satu pelanggan di kue Balok Sikomo.

Sikomo ini buka dari pukul 15.00 sore sampai pukul 21.00 malam, dengan rate harga dimulai dari Rp3.000 sampai Rp25 ribu saja, traveler sudah bisa menikmati kue balok yang kekinian dengan minuman yang begitu banyak variannya.



Sumber : travel.detik.com

0010 Lewat, Florian Wirtz Akhirnya Bikin Assist


Jakarta

Liverpool bungkam Eintracht Frankfurt 5-1 di lanjutan Liga Champions. Setelah 10 laga nihil G/A akhirnya Florian Wirtz bisa kemas dua assist!

Liverpool bertamu ke Eintracht Frankfurt pada matchday ketiga Liga Champions, Kamis (23/10) dini hari WIB. Gol-gol dibagi rata oleh Ekitike, Van Dijk, Konate, Gakpo, dan Szoboszlai.


Florian Wirtz main penuh di laga tersebut. Setelah 10 laga terakhir tanpa gol/assist, Wirtz akhirnya bisa berkontribusi bikin gol!

Wirtz kemas assist untuk golnya Gakpo dan Szoboszlai. Penantian salah satu pemain Liverpool dengan transfer termahal itu akhirnya terbayar.

Liverpool membeli Florian Wirtz dari Bayer Leverkusen di musim panas 2025. Harganya selangit, tembus 125 juta Euro atau setara Rp 2,4 triliun.

Wirtz sempat kesulitan beradaptasi dan cukup lama sampai kemudian bisa berkontribusi bikin G/A. Wirzt senang sudah pecah telur, tapi mau tampil lebih baik lagi.

“Saya sempat kesulitan di babak pertama untuk bikin peluang, tapi selanjutnya saya senang dengan menyumbang dua assist,” jelasnya dilansir dari situs resmi UEFA.

“Saya mau tampil lebih baik lagi dan terus bekerja keras. Saya mau membantu tim untuk terus menang,” tutupnya.

(aff/ran)



Sumber : sport.detik.com

Jude Bellingham Tidak Bikin Xabi Alonso Pusing


Jakarta

Jude Bellingham jadi penyelamat Real Madrid dengan gol penentu kontra Juventus di Liga Champions. Pelatih Xabi Alonso tidak pusing dengan posisi Bellingham di lapangan.

Real Madrid menang 1-0 atas Juventus di Bernabeu dalam matchday ketiga Liga Champions, Kamis (23/10) dini hari WIB. Gol penentu dicetak oleh Jude Bellingham di menit ke-57.


Jude Bellingham bermain penuh di laga tersebut. Menariknya, Bellingham diplot sebagai penyerang yang berduet dengan Kylian Mbappe dalam formasi 4-4-2. Meski kenyataannya, Bellingham sedikit turun di belakangnya Mbappe.

Jude Bellingham akhirnya pecah telur di awal musim ini. Setelah tujuh laga di seluruh kompetisi dan jalani operasi bahu, Bellingham bisa bikin gol.

Soal gol, sejak musim lalu kedatangan Kylian Mbappe, Bellingham mulai berkurang tugasnya untuk jebol gawang lawan. Musim lalu Bellingham hanya kemas 15 gol di seluruh kompetisi, padahal musim sebelumnya di 2023/24 Bellingham bisa kemas 23 gol!

Pelatih Real Madrid, Xabi Alonso tidak memusingkan soal posisi Jude Bellingham di lapangan. Alonso pun tidak menuntut Bellingham bikin banyak gol.

“Bellingham adalah pemain yang sangat komplit. Dia baru pulih dan mulai menikmati dirinya lagi di lapangan,” jelasnya dilansir dari Marca.

“Posisi Bellingham? Dia bisa melakukan segalanya, dari build up sampai membantu di sepertiga akhir lapangan,” ungkapnya.

“Dia punya kualitas dan kami beruntung memilikinya di dalam tim ini,” tutup Alonso.

(aff/cas)



Sumber : sport.detik.com

Telur Ayam Kampung, Negeri, hingga Organik: Mana yang Paling Sehat?


Jakarta

Di pasaran, ada beberapa jenis telur ayam. Bukan hanya telur ayam kampung dan negeri, melainkan juga telur ayam organik dan pasteurisasi. Lantas, apa bedanya?

Telur ayam adalah salah satu sumber protein hewani andalan orang Indonesia. Tak hanya nutrisinya yang unggul, tapi rasanya juga enak dan mudah diolah.

Namun, beberapa orang masih bingung mendapati beberapa pilihan jenis telur di pasaran. Setiap jenisnya punya karakteristik dan manfaat sehat berbeda.


Agar tidak salah pilih dan bisa menikmati telur yang seusai kebutuhan, kenali jenis-jenisnya seperti berikut:

1. Telur ayam negeri

Telur ayam negeri dihasilkan dari ayam petelur di peternakan. Sayangnya, produksi telur ini kurang baik bagi kehidupan ayam karena biasanya ayam ditempatkan dalam kandang yang penuh. Selain itu, mereka juga seringkali tidak mendapat sinar matahari.

Meskipun begitu, telur ayam negeri merupakan salah satu yang paling umum. Pasalnya, telur ini paling banyak di jual di pasaran dengan harga relatif lebih murah. Bahkan, telur ayam ini bisa dibeli di warung-warung.

Namun, jangan sembarangan pilih karena bisa jadi telur itu kurang berkualitas.

Perhatikan beberapa ciri-ciri telur ayam yang baik. Pilih telur ayam dengan warna cangkang pekat dan cerah. Hindari memilih telur dengan cangkang yang terlihat kusam dan keruh.

Lihat juga ukuran telur. Telur yang besar tidak menjamin kualitasnya baik. Ukuran yang ideal adalah ukuran normal, tidak besar atau tidak kecil.

Penting juga memerhatikan bentuk telur. Telur ayam yang baik punya bentuk bulat karena di dalamnya ada kuning telur yang lebih banyak dan padat. Sedangkan telur yang bentuknya lonjong, biasanya mengandung lebih sedikit kuning telur.

2. Telur ayam kampung

salmon, melon, dan telur ayam kampungFoto: Istock

Banyak orang memilih telur ayam kampung saat ingin mendapat manfaat sehat yang lebih. Pada dasarnya telur ayam ini diambil dari ayam yang dipelihara dengan proses alami, dimana ayam kampung dibiarkan hidup bebas. Tidak seperti ayam negeri yang dipelihara dalam kandang.

Pakan yang diberikan kepada ayam kampung juga terdiri dari biji-bijian, serangga, cacing, hingga ulat. Sedangkan ayam negeri biasanya diberi pakan khusus.

Cara pemeliharaan yang berbeda ini membuat telur ayam kampung dikenal punya kualitas yang lebih sehat. Kuning telurnya punya warna lebih oranye dan teksturnya lebih kental, cocok untuk membuat hidangan kue atau bolu.

Dalam setiap butir telur ayam kampung mengandung energi sebanyak 150 kalori, 13 gram protein, dan 10 gram lemak. Nutrisinya adalah beragam vitamin, mulai dari vitamin D, E , hingga omega-3.

3. Telur omega-3

Telur omega-3 juga banyak dijual di supermarket. Banyak orang memilih telur ini karena dianggap lebih bernutrisi dan bersih, terutama karena kerap dikemas dalam kotak rapi dan berasal dari produsen yang jelas.

Seperti namanya, telur ini memang mengandung asam lemak omega-3 yang jauh lebih tinggi dibandingkan telur jenis lainnya.

Dalam Jurnal Food Chemistry, penelitian di Australia tahun 2006 menemukan fakta kuning telur omega-3 mengandung hingga 6 persen asam lemak ini. Sedangkan, telur reguler dan organik hanya mengandung sekitar 1,3 persen.

Selain itu, kuning telur ini juga mengandung DHA atau docosahexaenoic acid yang disebut bermanfaat untuk meningkatkan dan menjaga sel otak.

Kandungan asam lemak omega-3 yang tinggi ini disebabkan karena ayam diberi pakan campuran biji rami atau ikan.

Selain kandungan nutrisi yang berbeda, telur ini juga punya bagian kuning telur yang lebih pekat dengan warna jingga dan tidak mudah hancur atau pecah. Cangkangnya juga lebih kuat sehingga tidak mudah rusak.

Telur omega-3 juga bisa diolah seperti jenis telur lainnya, mulai dari direbus atau dicampur bahan lain.

4. Telur ayam organik

In the hands of a woman packing eggs in the supermarketFoto: iStock

Telur organik juga kerap ditemukan di supermarket. Jenis telur ini didapat dari ayam yang diberi pakan organik dan tidak mendapat vaksin atau antibiotik.

Pakan yang diberikan berupa biji-bijian yang harus ditanam di lahan yang tidak mengandung pestisida atau bahan kimia beracun, setidaknya selama 3 tahun. Ayam juga dibiarkan berkeliaran bebas, bukan di dalam kandang.

Oleh karena itu, konsumsi telur organik dikenal lebih sehat karena bisa terhindar dari zat-zat asing yang berisiko bahaya jika masuk ke dalam tubuh, seperti obat-obatan, perangsang produksi, atau antibiotik.

Konsumsi telur organik juga bisa menghindari kontaminasi zat-zat tersebut.

5. Telur yang dipasteurisasi

Beberapa supermarket atau toko online saat ini juga banyak menjual telur yang dipasteurisasi, terutama bagian putih telurnya.

Jenis telur ini dipanaskan pada suhu tinggi, sekitar 60 derajat celcius selama 3,5 menit, sehingga bakteri apapun bisa terbunuh tanpa perlu memasak telur terlebih dahulu.

Langkah inaktivasi mikroba melalui pasteurisasi ini penting untuk mencegah pembusukan dan penyakit yang ditularkan dari makanan.

Jenis telur ini pun cocok dikonsumsi oleh ibu hamil dan anak-anak yang memiliki sistem kekebalan tubuh lebih lemah. Telur pasteurisasi juga cocok dipakai dalam pembuatan mayonaise, krim, atau mousse.

(adr/adr)



Sumber : food.detik.com